Senin, Februari 13, 2012

Jalan Jalan

Hari Minggu waktunya jalan-jalan sama Ayah dan Bunda.Kebetulan Bunda mau beli keperluan di Carrefour.Tapi sebelumnya kita ke tempat Mbah Uti.Bunda pijet sama Bu Novi.Selama Bunda pijet aku maen ama kak Fitri.

Bunda janji mengajak aku ke J.Co.Bukan beli donut tapi beli J.Cool, yoghurt plus buah-buahan, enak deh.Lalu aku menemani Bunda belanja, keliling-keliling.Kebetulan di situ lagi ada pentas tari Sanggar Indra Kusuma.Mereka menampilkan bermacam-macam tari.Aku paling suka lihat tari Saman.Suatu saat aku ingin bisa menari seperti mereka.

Saat aku lapar, aku mengajak Ayah ke Hokben.Kali ini aku pilih kidzu bento, dapat mainan lagi, lucu deh.


J.Cool enaaakkk

Hokben sedaaaap
maenannya keren


Fun Bike Al Azhar Kemang Pratama


Hari Sabtu kemaren aku ikut Fun Bike yang diadakan Al Azhar Kemang Pratama.Acaranya pagi-pagi sekali, jam 6 sudah harus berkumpul.Jadinya aku bangun juga pagi-pagi.Jam 1/2 5 aku sudah mandi, lalu jam 1/2 6 berangkat bersama Ayahku dan Mbak.Bunda ngga ikut, karena kurang enak badan.

Setelah semua peserta berkumpul, acara fun bike dimulai.Rutenya keliling Kemang Pratama saja.Aku tukeran sepeda sama tante Irma.Tante Irma diboncengin sama mbak Datik.Acaranya seru, ada doorprizenya juga, tapi aku ngga dapat.Kata Bunda, memang  belum rejekiku.


waaaaah puanas dan capek juga looh


istirahat dulu ya, dapet snack asyiiik




Om Firman dapat sepeda!Horeee


Kamis, Februari 09, 2012

Lagu Kunang Kunang

Lagu Kunang Kunang jadi lagu pertamaku main pianika tanpa melihat buku.Begini lagunya 

Kunang kunang 
hendak kemana
kelap kelip indah sekali
berkelip bersinar
seperti di malam hari

Ini saat aku direkam Bunda main pianika dengan lagu kunang kunang




Selasa, Februari 07, 2012

Museum Layang-Layang

Hari Sabtu, 4 Februari 2012, aku diajak Bunda ke Museum Layang-Layang.Aku belum pernah ke sana, jadi aku ingin sekali cepat sampai ke sana melihat macam-macam layang-layang.

Sebelum masuk ke museum kita membayar tiket masuk sebesar Rpp 10.000,- per orang. Aku memilih kegiatan mewarnai layang-layang, jadi membayar lagi Rp 35.000,-.Setelah itu kita diajak ke ruang audio untuk menyaksikan film tentang layang-layang.Selesai menonton film, kita diajak oleh pemandunya melihat berbagai macam bentuk layangan yang berasal dari seluruh Indonesia, bahkan ada yang dari luar negeri.Aku kagum melihat berbagi jenis layangan, ada yang berbentuk delman, rumah, naga, wayang, kupu-kupu dan masih banyak lagi.

Diantara layang-layang
Diantara layang-layang

Selanjutnya aku melukis layang-layang yang sudah disiapkan.Layanganku aku lukis bunga dan rumah.Sayangnya cuaca mendung dan tidak ada angin, jadi aku tidak bisa mencoba menerbangkan layanganku. 

Mulai Melukis
Hasil karyaku

Bersama Bundaku
Oya Bundaku mengajariku lagu layang-layang.Begini lagunya

Kuambil buluh sebatang
Kupotong sama panjang
Kuraut dan kutimbang dengan benang 
Kujadikan layang-layang

Bermain berlari
Bermain layang-layang
Bermain kubawa ke tanah lapang
Hatiku riang dan senang