Jumat, Juni 27, 2008

Seri Kisah Bogi


gantian Icha cerita tentang Bogi ama bonekanya...:-)

Awalnya seri kisah Bogi (menolong semut merah) ini disisip di majalah Ayah Bunda No 09/2008.Bentuknya lebih kecil dari buku aslinya.Bogi adalah seekor gajah, di buku itu diceritakan berbagai pengalaman Bogi.Pertama Bunda bawain buat Icha dan dibacakan sebelum dia tidur malam itu, Icha sangat menyukainya.Di belakang seri Bogi itu ternyata ada telepon ( 021) 4682 5555 - bukan maksud promosi lho yaaaaa - untuk pembelian langsung seri Bogi yang lain.Wah, Icha pasti seneng nih kalau Bunda beliin seri Bogi yang lain, pikir Bunda saat itu.Dan esoknya Bunda pesan 6 seri Bogi untuk Icha.Tapi dari hari pesan sampai dapat seri Bogi itu butuh waktu hampir satu bulan karena ada kesalahan teknis.Bunda sempet kesel juga waktu itu.Tapi ya syukur deh akhirnya ke enam seri Bogi itu datang juga membuat Icha riang gembira.Ke enam seri Bogi itu antara lain :
Bogi pergi ke desa.Menceritakan pengalaman Bogi ke suatu desa, dimana kedatangan Bogi tidak disukai oleh pak Tani dan anak-anaknya, padahal Bogi hanya ingin berkenalan dan bermain dengan anak-anak itu.
Bogi tersesat.Menceritakan Bogi yang main terlalu jauh dari rumahnya karena mengejar kupu-kupu sampai ngga tahu jalan pulang.Akhirnya bisa ketemu Ibunya atas saran Monyet untuk naik ke bukit dan memanggil Ibunya.
Menolong semut merah.Menceritakan Bogi dan semut merah yang saling tolong menolong.Semut merah ditolong Bogi dari Lumpur, Bogi ditolong semut merah dari kepungan serigala.
Bogi main bola.Menceritakan Bogi main bola bersama teman-temannya dan tidak mengikutsertakan kelinci karena badannya kecil dianggap tidak mampu bermain bola melawan kuda, jerapah dan badak.Tapi akhirnya diajak juga setelah bola jatuh dilubang kecil dan hanya kelinci yang bisa mengambilnya.
Bogi dan laba-laba.Menceritakan penglaman laba-laba yang selalu gagal membangun rumahnya karena dirusak oleh manusia dan hewan lainnya.Bogi dan Ibunay minta laba-laba membuat sarang di rumahnya saja, supaya tidur mereka tidak diganggu nyamuk.
Bogi dan katak.Menceritakan raja katak yang sombong, merasa dirinya paling besar.Saat ketemu Bogi katak baru menyadari kalau ternyata ada yang lebih besar daripada katak.
Sebelum tidur seri Bogi ini wajib dibacakan Bunda untuk Icha.Semua seri dibacakan dan tidak bosan.Kalau Bogi lagi sedih, ekspresi Icha ikut sedih.Kalau Bogi seneng, ekpresi Icha juga seneng.Pokoknya cerita-cerita Bogi sangat diresapi, sampai terbawa emosi . Kemanapun pergi Bogi mesti dibawa serta.Apalagi kalau pas nginep tempat Mbah, pasti Bogi ditanyakan.”Bogi dibawa khan, Ma?” Dan seri Bogi ini sangat membantu Bunda untuk mengalihkan perhatian Icha saat menangis ataupun merajuk, begitu diceritain Bogi Icha akan mudah untuk ditenangkan.Makasih ya Bogi.